Sindiran Brilian Suporter Timnas Inggris

Sindiran Brilian Suporter Timnas Inggris
Skuat Inggris usai hadapi Kosta Rika. (c) afp
Bola.net - Seorang penonton yang hadir di laga antara Inggris kontra Kosta Rika di matchday 3 grup D Piala Dunia 2014, di Estadio Mineirao, Selasa (24/06) memberikan sebuah sindiran telak pada skuat The Three Lions.

Penonton tersebut jelas seorang pendukung Inggris. Suporter tersebut merasa sangat, sangat kecewa karena setelah tiba di Brasil, dengan mengeluarkan uang yang banyak, Inggris ternyata sudah tereliminasi dari turnamen empat tahunan tersebut. The Three Lions memang dipastikan keluar dari Piala Dunia setelah kalah di dua laga awal lawan Italia dan Uruguay.

Oleh karena itulah, ia membuat sebuah poster sindiran yang brilian saat Inggris bersua dengan Kosta Rika.


Penerbangan ke Rio - 1,200 Pounds

Menikmati Suasana - 2,000 Pounds

Akomodasi - 2,000 Pounds

Mendarat (di Brasil) setelah eliminasi - Priceless (tak ternilai).

Laga Inggris versus Kosta Rika sendiri berakhir imbang dengan skor 0-0. Bisa dipastikan, hasil tersebut akan membuat sang suporter tersebut kian merasa dongkol pada The Three Lions. [initial]

   (tw/dim)