Seekor Anjing Gagalkan Striker Ini Cetak Gol

Seekor Anjing Gagalkan Striker Ini Cetak Gol
Seekor anjing masuk ke dalam lapangan (c) YouTube
Bola.net - Sebuah momen konyol terjadi di persepakbolaan Brasil, tepatnya di laga Campeonato Paraense 2014 yang mempertemukan Paysandu kontra Remo di Estadio Mangueirao akhir pekan kemarin.

Saat laga memasuki menit 85, tim tamu memperoleh peluang emas setelah salah satu penyerangnya berhasil melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti lawan.

Namun ketika hendak melakukan shooting, tiba-tiba seekor anjing masuk ke lapangan dan membuat sang pemain kehilangan konsentrasi sehingga tendangannya mampu diblok kiper lawan.

Berikut video kejadian unik ini selengkapnya.



Usai kejadian tersebut, hingga peluit panjang berbunyi tak ada gol yang tercipta sehingga laga ini pun harus berakhir dengan kedudukan imbang tanpa gol. [initial]

 (yt/pra)