Saksikan Lagi Empat Gol yang Tercipta Kala Borneo Tundukkan Persikabo

Bola.net - Borneo FC menang dengan cukup telak melawan Persikabo 1973 di laga pekan ke-25 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Segiri, Samarinda, Kamis (16/02/2023) petang WIB.

Pertandingan berlangsung dengan seru dan cukup intens. Borneo bisa membuka skor lebih dahulu melalui eksekusi penalti Stefano Lilipaly.

Persikabo kemudian bisa membalas melalui Silvio Junior tak lama kemudian. Juga dari titik penalti.

Borneo FC kemudian bisa unggul lagi berkat gol Adam Alias. Mereka kemudian melebarkan keunggulannya menjadi 3-1 berkat gol Matheus Pato.

1 dari 1 halaman

Susunan Pemain

Borneo FC: Angga Saputra; Fajar Fathur Rahman, Diego Michiels, Agung Prasetyo, Abdul Rachman; Taufik Muslihuddin, Wahyudi Hamisi, Adam Alis; Muhammad Sihran, Ahmad Nur Hardianto, Stefano Lilipaly,

Pelatih: Andre Gaspar

Persikabo 1973: Syahrul Fadillah; Gilang Ginarsa, Andy Setyo Nugroho, Lucas Gama Moreira, Lucky Oktavianto; Bruno Dybal, Guntur Triaji, Roni Sugeng; Ryan Kurnia, Sílvio Junior, Dimas Drajad

Pelatih: Aidil Sharin Sahak