Ronaldo Gagal Permalukan Zidane dengan Jurus Nutmeg

Ronaldo Gagal Permalukan Zidane dengan Jurus Nutmeg
Zinedine Zidane dan Cristiano Ronaldo (c) Ist
- Cristiano Ronaldo rupanya ingin membuat malu bosnya sendiri di Real Madrid, Zinedine Zidane dengan trik nutmeg dalam sebuah kesempatan di sesi latihan baru-baru ini.


Dalam sebuah game rondo alias kucing-kucingan, bola mendarat di kaki Ronaldo. Mesin gol asal Portugal itu pun secara spontan ingin mengelabui Zidane dengan mengincar ruang di antara kaki Zidane.


Berbekal pengalaman segudang semasa menjadi pemain, Zidane yang sudah tahu niat nutmeg Ronaldo pun langsung merapatkan kakinya sehingga bola gagal melewati tengah kakinya.


Berikut video selengkapnya.




Bagaimana menurut Bolaneters? [initial]


 (yt/pra)