Resmi, Inilah Penampakan Jersey Kandang Arsenal Musim 2021/22

Resmi, Inilah Penampakan Jersey Kandang Arsenal Musim 2021/22
Jersey kandang Arsenal musim 2021/22 (c) Adidas

Bola.net - Klub Premier League, Arsenal kembali memperkenalkan seragam tempur mereka untuk musim 2021/22. Kali ini mereka memperkenalkan jersey kandang mereka untuk musim depan.

Arsenal beberapa waktu yang lalu sudah merilis jersey tandang mereka. Alhasil para Gooners sudah tidak sabar ingin melihat jersey kandang terbaru mereka.

Hari ini, Jumat (16/7) Arsenal resmi memperkenalkan jersey kandang mereka. Mereka mengumumkan peluncuran jersey itu melalui website dan akun media sosial mereka.

Jersey ini masih diproduksi oleh produsen apparel asal Jerman, Adidas. Jersey ini juga masih mempertahankan warna merah dan putih kebesaran Arsenal.

Simak detail jersey tersebut di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Detail Jersey

Detail jersey kandang Arsenal musim 2021/22 (c) AdidasDetail jersey kandang Arsenal musim 2021/22 (c) Adidas

Salah satu yang menari kdari jersey terbaru Arsenal ini adalah kombinasi warna yang digunakan.

Warna mereka digunakan di bagian depan, sementara warna putih digunakan di bagian samping dan juga lengan. Di ujung lengan terdapat garis merah dengan strip biru.

penggunaan strip biru juga terletak di bagian leher, dan juga tiga garis adidas yang terletak di kedua punggung.

2 dari 3 halaman

Disukai Pemain

Bek Arsenal, Kieran Tierney mengaku sangat puas dengan desain jersey ini dan ia tidak sabar mengenakannya kembali.

"Saya menyukai jersey ini. Desainnya sangat cerdas dan saya tidak sabar menggunakannya di depan para pendukung kami,":

"Segalanya terasa berbeda tanpa kehadiran fans. Kami tidak sabar untuk bermain lagi dan tidak sabar mendengar Emirates Stadium bergemuruh,"