Puma Juga Siapkan Sepatu Beda Warna Untuk Arsenal

Puma Juga Siapkan Sepatu Beda Warna Untuk Arsenal
Bola.net - Tren sepatu dua warna yang diusung Puma di Piala Dunia 2014 kali ini, juga bakal dinikmati Arsenal untuk musim depan.

Di Brasil 2014, beberapa pemain yang dikontrak Puma mengenakan sepatu Puma Tricks 2014 dengan sepatu kanan berwarna pink dan sepatu kiri berwarna biru. Trik yang sama juga disiapkan untuk The Gunners yang mulai musim depan bakal dirangkul pabrikan Jerman itu.

Sepatu spesial dari koleksi evoPOWER dan evoSPEED 1.3 ini bakal mengusung warna tradisional Arsenal yakni merah-putih dengan sepatu putih di sisi kanan, dan merah di bagian kiri, dengan bagian cleat atau pul diterapkan aksen kuning.

Dengan pemain mengusung kontrak personal bersama brand lain untuk urusan sepatu, beberapa pemain Arsenal saja diyakini bakal dihadiahi sepatu ini, terutama yang terikat kontrak dengan Puma di antaranya Nacho Monreal, Mikel Arteta, Mathieu Flamini dan Tomas Rosicky. [initial]

 (fhl/row)
5 dari 7 halaman

ARSENAL EVOPOWER SPECIAL

ARSENAL EVOPOWER SPECIAL

6 dari 7 halaman

ARSENAL EVOPOWER SPECIAL

ARSENAL EVOPOWER SPECIAL

7 dari 7 halaman

ARSENAL EVOSPEED SPECIAL

ARSENAL EVOSPEED SPECIAL