Pedro dan Montoya Lakoni Tantangan Juggling Unik dari Barca

Pedro dan Montoya Lakoni Tantangan Juggling Unik dari Barca
Martin Montoya dan Pedro Rodriguez. (c) YouTube.
Bola.net - Menyusul jejak barisan kiper Barcelona sebelumnya, Martin Montoya dan Pedro Rodriguez juga ikut terlibat dalam video bertemakan Natal yang belum lama ini dirilis oleh klub.

Jika para penjaga gawang ditantang untuk menangkap ornamen Natal dengan akurat, maka lain lagi tantangan yang diberikan untuk Pedro dan Montoya.

Kedua pemain itu diminta untuk melakukan juggling dengan menggunakan bola hiasan pohon Natal, yang tentunya berukuran jauh lebih kecil dari bola sepak pada umumnya. Bolaneters bisa melihat aksi dua pemain tersebut dalam video yang ada di bawah ini:



Bagaimana komentar kalian Bolaneters? [initial]



 (yt/rer)