Parade 10 Gol Terbaik Liga Champions Matchday 4

Parade 10 Gol Terbaik Liga Champions Matchday 4
Parade gol terbaik Liga Champions matchday 4. (c) dym
Bola.net - Tim-tim peserta Liga Champions telah menyelesaikan pertandingan matchday 4 mereka semalam (06/11). Terjadi penurunan yang cukup signifikan dalam jumlah gol yang dicetak pekan ini, total 36 gol adalah jumlah yang paling minim dalam fase grup Liga Champions musim ini.

Matchday kali ini memang cukup banyak klub yang gagal mencetak gol. Ada 11 tim meraih cleansheet atas lawan-lawannya, sementara 12 klub hanya berhasil mencetak satu gol. Dua pertandingan di Grup A bahkan semuanya berakhir dengan skor kacamata.

Berikut Bolanet sajikan rangkuman sepuluh gol tercantik yang terjadi di matchday keempat Liga Champions. Yang manakah gol favorit anda, Bolaneters? [initial]

Simak Juga:

Parade 10 Gol Terbaik Liga Champions Matchday 3

Parade 10 Gol Terbaik Liga Champions Matchday 2

Parade 10 Gol Terbaik Liga Champions Matchday 1   (dm/mri)

1 dari 10 halaman

Lasse Schone (Ajax Amsterdam) vs Celtic

" title="Lasse Schone (Ajax Amsterdam) vs Celtic" alt="Lasse Schone (Ajax Amsterdam) vs Celtic" width="688" height="430"/>

Lasse Schone menjadi penentu kemenangan Ajax atas Celtic dengan gol yang cukup cantik. Ia melakukan serangkaian kerjasama one-two touch dengan Davy Klaassen, Siem De Jong, dan Thulani Serero sebelum akhirnya menemukan ruang kosong di area kotak penalti lawan. Dengan tenang pemain asal Denmark ini menaklukkan kiper Fraser Forster, sebuah team goal yang luar biasa.
2 dari 10 halaman

Gokhan Inler (Napoli) vs Marseille

" title="Gokhan Inler (Napoli) vs Marseille" alt="Gokhan Inler (Napoli) vs Marseille" width="688" height="430"/>

Gokhan Inler kembali menunjukkan spesialisasinya dalam mencetak gol jarak jauh dalam laga melawan Marseille. Mendapatkan bola muntah di depan kotak penalti, Inler melakukan kontrol dada di tengah kerubungan defender lawan dan melepaskan tendangan melengkung yang menaklukkan kiper Steve Mandanda. Gol ini menyamakan kedudukan bagi Il Partenopei menjadi 1-1.
3 dari 10 halaman

Gareth Bale (Real Madrid) vs Juventus

" title="Gareth Bale (Real Madrid) vs Juventus" alt="Gareth Bale (Real Madrid) vs Juventus" width="688" height="430"/>

Gareth Bale sempat membuat Juventus Stadium hening saat membawa Real Madrid unggul 2-1 berkat gol cantiknya di babak kedua. Menerima umpan dari Cristiano Ronaldo, Bale dengan lincah mengecoh Kwadwo Asamoah sebelum akhirnya menaklukkan Gianluigi Buffon dengan tendangan keras kaki kiri dari mulut kotak penalti.
4 dari 10 halaman

Sergio Aguero (Manchester City) vs CSKA Moskow

" title="Sergio Aguero (Manchester City) vs CSKA Moskow" alt="Sergio Aguero (Manchester City) vs CSKA Moskow" width="688" height="430"/>

Sergio Aguero meneruskan performa apiknya musim ini dengan mencetak dua gol ke gawang CSKA Moskow. Pemain asal Argentina ini memamerkan teknik individualnya yang brilian dengan memutar badan untuk mengecoh Alexei Berezutsky sebelum melepaskan tembakan menyilang ke gawang Igor Akinfeev.
5 dari 10 halaman

Gonzalo Higuain (Napoli) vs Marseille

" title="Gonzalo Higuain (Napoli) vs Marseille" alt="Gonzalo Higuain (Napoli) vs Marseille" width="688" height="430"/>

Gonzalo Higuain menunjukkan kelasnya sebagai salah satu finisher terbaik di Eropa saat ini. Umpan sundulan Goran Pandev yang dihalau oleh Souleymane Diawara melambung ke arah El Pipita. Sebelum bola menyentuh tanah, pemain asal Argentina tersebut melepaskan tendangan voli jitu yang memppecundangi Steve Mandanda.
6 dari 10 halaman

Lionel Messi (Barcelona) vs AC Milan

" title="Lionel Messi (Barcelona) vs AC Milan" alt="Lionel Messi (Barcelona) vs AC Milan" width="688" height="430"/>

Sebuah gol yang menjadi ciri khas Barcelona dengan umpan satu dua dikombinasikan dengan akselerasi tinggi khas Lionel Messi. La Pulga bekerja sama dengan Cesc Fabregas untuk merobek pertahanan Milan sebelum akhirnya menaklukkan kiper Christian Abbiati dengan tendangan keras.
7 dari 10 halaman

Seydou Doumbia (CSKA Moskow) vs Manchester City

" title="Seydou Doumbia (CSKA Moskow) vs Manchester City" alt="Seydou Doumbia (CSKA Moskow) vs Manchester City" width="688" height="430"/>

Meskipun timnya dihajar 2-5 oleh Manchester City, namun striker CSKA Moskow, Seydou Doumbia tampil apik dan menjadi momok bagi lini pertahanan tim tuan rumah. Di injury time babak pertama, Doumbia menggunakan kecepatannya untuk lolos dari jebakan offside dan mengejar umpan Pontus Wernbloom. Dengan dingin ia menghindari defender Matija Nastasic dan juga kiper Costel Pantilimon sebelum akhirnya menceploskan bola ke gawang yang kosong.
8 dari 10 halaman

Federico Piovaccari (Steaua Bucharest) vs Basel

" title="Federico Piovaccari (Steaua Bucharest) vs Basel" alt="Federico Piovaccari (Steaua Bucharest) vs Basel" width="688" height="430"/>

Umpan cantik dari defender Lukasz Szukala membelah pertahanan Basel dan membuat Federico Piovaccari tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Yann Sommer. Dengan tenang striker asal Italia ini menembakkan bola ke pojok atas gawang dan membuka keunggulan timnya atas tim tamu.
9 dari 10 halaman

Demba Ba (Chelsea) vs Schalke 04

" title="Demba Ba (Chelsea) vs Schalke 04" alt="Demba Ba (Chelsea) vs Schalke 04" width="688" height="430"/>

Demba Ba hanya butuh enam menit untuk mencetak gol bagi Chelsea usai menggantikan Samuel Eto'o di menit ke 77. Mendapatkan umpan chip dari Frank Lampard, Ba yang tengah membelakangi gawang melakukan tendangan voli sambil memutar badan yang membuat kiper Timo Hildebrand mati langkah
10 dari 10 halaman

Diego Costa (Atletico Madrid) vs Austria Vienna

" title="Diego Costa (Atletico Madrid) vs Austria Vienna" alt="Diego Costa (Atletico Madrid) vs Austria Vienna" width="688" height="430"/>

Diego Costa terus memamerkan ketajamannya di depan gawang lawan. Kali ini kiper Austria Vienna, Heinz Lindner yang menjadi korban dari pemain 25 tahun tersebut. Menerima umpan tumit dari Raul Garcia, tanpa kontrol Costa menembakkan bola dengan keras dari mulut kotak penalti dan menyegel kemenangan 4-0 Atletico Madrid.