Nonton Debut Menawan Angel Di Maria di Laga Juventus vs Sassuolo

Bola.net - Juventus memulai Liga Italia Serie A 2022/2023 dengan kemenangan meyakinkan atas Sassuolo. Bermain di Allianz Stadium, Turin, Selasa (18/6) dini hari WIB, Bianconeri menang tiga gol tanpa balas.

Angel Di Maria, yang menjalani debut resminya bersama Juventus mencetak gol pembuka pada menit ke-26 lewat teknik yang begitu menakjubkan. Juventus menutup 45 menit pertama dengan keunggulan ganda setelah Dusan Vlahovic turut mencetak satu gol dari titik penalti di menit ke-43.

Vlahovic yang diharapkan jadi mesin gol Juventus itu kembali mencatatkan gol kedua. Gol tersebut tercipta di menit ke-51.

Yuk tonton highlights Juventus vs Sassuolo selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Susunan Pemain

Juventus (4-4-1-1): Mattia Perin; Danilo, Leonardo Bonucci, Gleison Bremer, Alex Sandro; Juan Cuadrado, Denis Zakaria, Manuel Locatelli, Weston McKennie; Angel Di Maria; Dusan Vlahovic.

Pelatih: Massimiliano Allegri

Sassuolo (4-3-3): Andrea Consigli; Mert Muldur, Kaan Ayhan, Gian Marco Ferrari, Rogerio; Matheus Henrique, Davide Frattesi, Kristian Thorstvedt; Domenico Berardi; Gregoire Defrel, Giorgos Kyriakopoulos.

Pelatih: Alessio Dionisi.