Motion Grafis: Skuad Kroasia di Piala Dunia 2022

Bola.net - Timnas Kroasia sudah resmi mengumumkan nama 26 pemain yang mereka boyong ke pentas Piala Dunia 2022, Rabu (09/11/2022). Siapa saja mereka?

Kroasia termasuk tim kuat dan mereka kerap dicap sebagai tim Kuda Hitam. Mereka adalah finalis Piala Dunia tahun 2018 lalu.

Tahun ini, mereka juga berhasil memastikan diri mendapat tiket untuk bermain di Piala Dunia 2022 di Qatar. Di babak Kualifikasi Zona Eropa lalu, mereka tergabung di Grup H.

Kroasia secara dramatis jadi pemuncak klasemen grup tersebut. Hasil itu didapat usai mereka mempecundangi Rusia dengan skor 1-0.