Messi Tolak Beri Tanda Tangan Seorang Kakek

Messi Tolak Beri Tanda Tangan Seorang Kakek
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Barcelona mungkin baru saja melakukan blunder dalam video yang mereka unggah di akun Vine resmi klub.

Sepertinya tidak ada yang luar biasa, ketika video tersebut menunjukkan Neymar sedang memberi tanda tangan pada seorang kakek, yang bisa jadi merupakan salah satu fans setia Barcelona.

Namun tak lama kemudian, Lionel Messi terlihat menolak memberi tanda tangan pada orang yang sama, ketika disodorkan kertas dan pena. Tidak ada yang tahu pasti apa maksud La Pulga melakukan hal tersebut, namun Bolaneters bisa melihatnya sendiri dalam video di bawah ini:



Jangan lupa berikan komentar kalian di kolom yang sudah tersedia. [initial]

 (yt/rer)