Masih 16 Tahun, Remaja Ini Cetak Gol Ala Maradona

Masih 16 Tahun, Remaja Ini Cetak Gol Ala Maradona
(c) as.fr
Bola.net - Seorang remaja yang memperkuat timnas Ekuador U-16, Fabian Tello, mencetak gol indah ke gawang Paraguay dalam sebuah laga di kompetisi khusus untuk pemain-pemain muda di Amerika Selatan, Odesur.

Bukan sembarang gol indah, namun, gol yang dicetaknya serupa dengan gol legenda Argentina, Diego Maradona ke gawang Inggris di Piala Dunia 1986. Remaja yang bermain sebagai winger kiri itu melewati setidaknya enam pemain lawan, plus melewati kiper sebelum akhirnya mencetak gol.

Laga itu sendiri akhirnya berakhir dengan kemenangan telak Ekuador 3-0 atas Paraguay.

Publik Ekuador pun menyebut gol itu lebih bagus ketimbang gol-gol yang dicetak oleh Cristiano Ronaldo, Lionel Messi maupun gol salto Zlatan Ibrahimovic yang meraih penghargaan Puskas Award.



Gol Maradona di Piala Dunia 1986:



Dengan skill menawan seperti itu, sepertinya, Tello tak lama lagi bakal menjadi buruan klub-klub elit Eropa. [initial]

 (101gg/dim)