Madrid Dikalahkan Barca, Madridista Serang Mobil Bale

Madrid Dikalahkan Barca, Madridista Serang Mobil Bale
Gareth Bale. (c) AFP
Bola.net - Kekalahan Real Madrid dari Barcelona di laga El Clasico di ajang La Liga di Camp Nou, Senin (23/03), ternyata membuat sekelompok fans Los Blancos naik pitam.

Seperti yang dilansir oleh stasiun televisi lokal Madrid, Cuatro, para Madridista yang kecewa berat itu mendatangi tempat latihan skuat Los Blancos di Valdebebas. Mereka menunggu di pintu keluar dan membuat tensi di area tersebut meninggi karena mereka melontarkan berbagai macam makian pada para pemain El Real.

Namun, salah satu aksi yang paling agresif yang dilakukan para fans tersebut adalah saat mereka menyerang mobil Gareth Bale. Sesaat setelah keluar dari Valdebebas, ada seorang fan yang mencegat mobil pemain asal Wales itu dan langsung memukul-mukul mobil tersebut.

Madridista serang mobil BaleMadridista serang mobil Bale

Madridista serang mobil Bale (c) Cuatro


Aksi para fans itu sendiri nampaknya juga sempat membuat Jese Rodriguez marah. Ia sempat menghentikan laju mobilnya dan menurunkan kaca jendelanya. Namun, ia akhirnya memutuskan untuk tak terlibat perselisihan dengan para fans tersebut dan langsung tancap gas.

Aksi para fans itu sendiri akhirnya mendapatkan kecaman dari Sergio Ramos. "Apa masalahnya? Apakah mereka pikir itu adalah tindakan yang benar?" ketusnya seperti dilansir AS. [initial]
 (cut/as/dim)