Kucing Hitam Ini Bawa Berkah Bagi Barca, Bawa Sial Bagi Mascherano

Kucing Hitam Ini Bawa Berkah Bagi Barca, Bawa Sial Bagi Mascherano
Pusskas. (c) afp
Bola.net - Laga antara Barcelona vs Elche di pekan perdana La Liga 2014-2015 di Camp Nou, Senin (25/08) sempat terhenti selama satu menit setelah seekor kucing hitam ikut masuk ke dalam lapangan.

Laga baru berjalan kurang dari satu menit, namun wasit akhirnya menghentikan laga karena kucing tersebut masuk di area pertahanan Barca. Javier Mascherano berusaha untuk menangkap hewan lucu tersebut, namun si kucing yang kabarnya bernama 'Pusskas' itu berlari ke bench pemain.

Kucing yang tampak kehausan tersebut kemudian kembali berlari menuju seberang lapangan. Pusskas pun akhirnya keluar lapangan setelah dihalau oleh dua petugas keamanan klub.


Bagi sebagian kalangan masyarakat, ada mitos yang menyatakan bahwa kucing hitam kadang membawa kesialan bagi siapapun yang didatangi olehnya. Untungnya, hal tersebut tak terbukti bagi Barca karena mereka bisa menang 3-0.

Akan tetapi, hal tersebut tak berlaku bagi Mascherano. Ia diberi kartu merah langsung oleh wasit jelang berakhirnya babak pertama karena dianggap melanggar penyerang lawan yang mendapat kesempatan mencetak gol ke gawang Blaugrana.

  (bola/dim)