Ketika Ronaldo, Rooney dan Neymar Bersatu

Ketika Ronaldo, Rooney dan Neymar Bersatu
Ronaldo, Rooney dan Neymar. (c) Nike
Bola.net - Nike merilis kampanye iklan anyar mereka yang bertajuk Risk Everything. Iklan ini dibintangi oleh tiga pemain besar; Cristiano Ronaldo, Wayne Rooney dan Neymar.

Iklan dalam format video itu menunjukkan tekanan besar yang harus dihadapi pemain sepakbola dalam setiap pertandingan. Dalam turnamen besar seperti Piala Dunia, tekanan yang bakal dihadapi juga akan semakin besar.

Iklan ini lebih mengedepankan fanatisme fans yang memberikan tekanan besar kepada pemain. Ronaldo mendapat tuntutan untuk selalu mencetak gol bagi timnas Portugal.

Sementara itu, Rooney diingatkan kembali mengenai kinerjanya bagi timnas Inggris. Meski berjaya di level klub, Rooney dianggap belum memberikan gol-gol penting bagi The Three Lions di turnamen besar.

Sementara itu, Neymar diingatkan mengenai beratnya menyandang jersey nomor 10 Brasil. Nomor itu sebelumnya sudah dikenakan para pemain legendaris dan Neymar memiliki tanggung jawab besar untuk melanjutkan tradisi hebat itu.

Berikut adalah video dan gambar-gambar iklan terbaru Nike tersebut. (nike/hsw)
5 dari 5 halaman

Video

" title="Video" alt="Video" width="688" height="430"/>