Keren Abis! Kala Cristiano Jr Sukses Tirukan Tendangan Salto Ayahnya

Keren Abis! Kala Cristiano Jr Sukses Tirukan Tendangan Salto Ayahnya
Cristiano Jr Meniru tendangan Salto ayahnya (c) AFP

Bola.net - - Peribahasa Buah Tidak Jatuh dari pohonnya nampaknya sangat cocok untuk menggambarkan sosok Cristiano Jr. Putra Mega Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo itu baru-baru ini melakukan aksi spektakuler yaitu menirukan gol salto ayahnya.

Pada tengah pekan lalu, jagad sepakbola dibuat kagum dengan aksi Ronaldo. Ia mencetak gol salto spektakuler di Turin sehingga timnya berhasil menang 3-0 atas tuan rumah Juventus.

Gol salto Ronaldo itu tak ayal menjadi buah bibir di berbagai kalangan. Bahkan para fans Juventus pada saat itu turut berdiri dan memberikan tepuk tangan kepada Ronaldo atas gol spektakuler yang ia cetak ke gawang Gianluigi Buffon.

Gol cantik yang diciptakan sang ayah nampaknya menginspirasi Cristiano Jr untuk menirukan gol tersebut. Dan menurut laporan The Sun, anak pertama Ronaldo itu sukses melakukannya pada akhir pekan lalu.

Kejadian ini terjadi setelah pertandingan Derby Madrid yang digelar di Santiago Bernabeu. Cristiano Jr yang tinggal di lapangan seusai laga berhasil menirukan gol salto ayahnya tersebut di depan para pendukung Real Madrid seperti yang terlihat di foto di bawah ini.

Cristiano Jr Meniru tendangan Salto ayahnyaCristiano Jr Meniru tendangan Salto ayahnya

Cristiano Jr melakukan tendangan Salto di Santiago BernabeuCristiano Jr melakukan tendangan Salto di Santiago Bernabeu

Cristiano Jr Meniru tendangan Salto ayahnyaCristiano Jr Meniru tendangan Salto ayahnya

Tak ayal aksi bocah 7 tahun itu langsung menarik perhatian para supporter Madrid yang masih berada di stadion. Para pendukung Madrid itu tidak sungkan untuk memberikan tepuk tangan yang meriah untuk aksi bintang cilik tersebut.

Ini bukan pertama kalinya Cristiano Jr mencetak gol spektakuler tersebut. Satu bulan sebelumnya ia pernah melakukan hal serupa di Bernabeu seperti yang terlihat di video di bawah ini.

Well, Like Father Like Son ya, Bolaneters?