Juventus Bakar Badut Dalam Presentasi Jersey Baru

Juventus Bakar Badut Dalam Presentasi Jersey Baru
Juventus (c) adidas
Bola.net - Adidas telah merilis jersey home dan away Juventus untuk musim 2015-16. Ini adalah tahun pertama Adidas bekerjasama dengan Juventus setelah sebelumnya Bianconeri bekerjasama dengan Nike.

Dalam presentasi jersey ini, Adidas merilis video yang cukup menarik. Video dimulai dengan lima orang badut yang berjalan mendekati kamera.

Setelah dekat, para badut itu membuka kostum mereka dan nampak mereka adalah para pemain Juventus. Video ini berjudul: No Clowns, Just Footballers. Berikut videonya.



Juventus dan Adidas sudah menandatangani kerjasama dengan durasi enam musim. Pada musim pertamanya, Adidas memberikan jersey away berwarna pink lagi untuk Juve. [initial]

 (bola/hsw)