Juventus 2-1 Porto, Bianconeri Juara di Basel 1984

Juventus 2-1 Porto, Bianconeri Juara di Basel 1984
(c) UEFA.com

Bola.net - - diundi melawan di babak 16 besar Liga Champions 2016/17. Ini bukan kali pertama Bianconeri bertemu dengan sang raksasa Portugal.

Juventus pernah jumpa Porto dalam partai final European Cup Winners' Cup 1984 di St Jakob Stadium, Basel. Waktu itu, Juventus besutan Giovanni Trapattoni menang 2-1 dan keluar sebagai juara.

Juventus unggul melalui Beniamino Vignola di menit 12, lalu Porto membalas lewat Antonio Sousa pada menit 29. Zbigniew Boniek mencetak gol kedua Juventus di menit 41, gol yang kemudian menjadi gol penentu kemenangan jagoan Italia tersebut.

Bagi Juventus, itu adalah gelar European Cup Winners' Cup yang pertama dan satu-satunya.