Huddlestone dan 8 Pemain Yang Mengubah Drastis Gaya Rambutnya

Huddlestone dan 8 Pemain Yang Mengubah Drastis Gaya Rambutnya
Tom Huddlestone. (c) Hull
Bola.net - Setelah berhasil mencetak gol, midfielder Hull City, Tom Huddlestone memenuhi janjinya untuk memotong rambut afronya di pinggir lapangan. Kini, ia telah mengubah gaya rambutnya dengan gaya mohican.

Namun, Huddlestone bukanlah pesepakbola pertama yang mengubah gaya rambutnya secara secara total. Yaitu dari afro ke mohican. Berikut ini kami sajikan delapan pemain yang mengubah gaya rambutnya dengan cara yang cukup drastis. (ble/gag)
1 dari 8 halaman

David Beckham

David Beckham

Menghabiskan 20 tahun di dunia sepakbola, Beckham telah mengubah gaya rambutnya berkali-kali. Dan bisa dikatakan, setiap perubahan yang dilakukan Beckham untuk urusan rambut cukup drastis. Dari spikes, mohawk, ponytail, cornrow. Beruntung, sosok Beckham cocok dengan model rambut apapun.
2 dari 8 halaman

David James

David James

Mantan kiper timnas Inggris ini juga tak kalah dengan Beckham. David James juga sering bergonta-ganti model rambut. Dari afro, rambut blonde ala Eminem, hingga cornrow. Bahkan, James pernah bergaya dengan rambut emo.
3 dari 8 halaman

Joe Cole

Joe Cole

Sejak bermain di West Ham di tahun 1998, Joe Cole selalu tampil dengan rambut cepak. Namun di pra musim 2002, Cole muncul dengan gaya rambut yang tentunya tak biasa kita lihat. Ia tampaknya membiarkan rambut pendeknya tumbuh.
4 dari 8 halaman

Raheem Sterling

Raheem Sterling

Pemain Liverpool ini sempat menjadi bahan ejekan dengan gaya rambut barunya. Ya, Raheem Sterling bukannya terlihat fresh dengan model rambutnya di pra musim 2013-2014. Ia malah sering menjadi bahan tertawaan.
5 dari 8 halaman

Lionel Messi

Lionel Messi

Pertama kali muncul di tim utama Barcelona, Lionel Messi tampil dengan gaya rambut gondrong ala anak band. Namun kini, ia tampak rapi dan terkesan seperti karyawan kantoran.
6 dari 8 halaman

Marouane Fellaini

Marouane Fellaini

Di tahun 2007, Fellaini cukup pede dengan model rambut cepak. Waktu berlalu, ia terus membiarkan rambutnya tumbuh dan tampil dengan gaya afro. Yang cukup drastis, ia juga pernah mewarnai rambutnya dengan warna putih.
7 dari 8 halaman

Djibril Cisse

Djibril Cisse

Gaya rambut Djibril Cisse mungkin yang paling mengalami perubahan drastis. Ia memang tak pernah memanjangkan rambut. Namun meski bertahan dengan rambut pendek, ia selalu tampil dengan berbagai gaya. Mulai dari mohawk warna-warni, gaya laba-laba spiderman, hingga tribal.
8 dari 8 halaman

Karim Benzema

Karim Benzema

Di awal musim 2013-2014, Karim Benzema tampil dengan memangkas sebagian rambutnya dan sebagian lagi dibiarkan tumbuh. Banyak kalangan menyebut Benzema bergaya ala karakter Two Face di film Batman.