Highlights Shopee Liga 1: Persipura Jayapura 2-0 PSIS Semarang

Highlights Shopee Liga 1: Persipura Jayapura 2-0 PSIS Semarang
Persipura Jayapura vs PSIS Semarang (c) Bola.net

Bola.net - Pekan perdana Shopee Liga 1 2020 menyajikan laga seru antara Persipura Jayapura melawan PSIS Semarang. Dua tim bertemu di Stadion Klabat, Kota Manado, pada hari Minggu (1/3/2020) dan menghasilkan skor 2-0 untuk kemenangan Persipura.

Gol perdana Persipura dihasilkan oleh sang bintang, Boaz Solossa, saat pertandingan memasuki menit ke-55. Klub berjuluk Mutiara Hitam itu lalu menggandakan keunggulannya melalui aksi Gunansar Mandowen dua menit jelang waktu normal usai.

Berikut ini cuplikan pertandingannya:

1 dari 1 halaman

Susunan Pemain

Persipura Jayapura (4-4-2): Dede Sulaiman; Israel Wamiau, Arthur Cunha, Yustinus Pae, David Rumakiek; Takuya Matsunaga, M. Tahir, Todd Ferre, Thiago Amaral; Boaz Solossa, Sylvano Comvalius

Pelatih: Jacksen F. Tiago

PSIS Semarang (4-2-3-1): Jandia Eka; Wallace Costa, Rio Saputra, Safrudin Tahar, Wahyu Prasetyo; Fandi Eko, Finky Pasamba, Jonathan Cantilana, Septian David Maulana, Komarudin; Harry Nur

Pelatih: Dragan Djukanovic