Highlights Shopee Liga 1 2019: Persib Bandung 2-0 Kalteng Putra

Highlights Shopee Liga 1 2019: Persib Bandung 2-0 Kalteng Putra
Persib Bandung vs Kalteng Putra (c) Bola.net

Bola.net - Persib Bandung sukses meraih kemenangan 2-0 atas Kalteng Putra di laga pekan kesembilan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa (16/07).

Persib tetap tampil menyerang meski tampil tanpa dua pemain pilarnya yakni Ezechiel N'Douassel dan Rene Mihelic. Mereka pun cukup kesulitan membongkar pertahanan Kalteng Putra.

Baru pada babak kedua, skor bisa berubah. Febri Hariadi sukses membuka keunggulan timnya. Febri kemudian menambahkan satu gol lagi dan membantu Persib menang 2-0.

Sayangnya kemenangan ini dinodai oleh kartu merah yang didapat oleh Bojan Malisic. Ia diusir keluar wasit setelah mendapt kartu kuning kedua jelang laga babak kedua berakhir.

Highlights Pertandingan:

Kemenangan ini membuat Persib Bandung sekarang mengoleksi 10 poin. Maung Bandung sekarang bertengger di posisi ke-11 klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.

Sementara itu Kalteng Putra berada persis di di bawah Persib yakni di peringkat 12. Mereka mengumpulkan delapan poin.

Susunan Pemain:

Persib (4-2-3-1): I Made Wirawan; Supardi, Achmad Jufriyanto, Bojan Malisic, Ardi Idrus; Hariono, Kim Kurniawan; Esteban Vizcarra, Gian Zola, Febri Hariyadi; Artur Gevorkyan.

Pelatih: Robert Rene Alberts

Kalteng Putra (3-5-2): Dimas Galih; Dendi Agustian, OK John, Rafael Bonfirm; Fajar Handika, Gede Sukadana, Rizky Dwi, Yu Hyun-koo, Hedipo Gustavo; Patrich Wanggai, Ferinando Pahabol.

Pelatih: Mario Gomes de Olivera