Highlights Serie A: Parma 1-2 AS Roma

Highlights Serie A: Parma 1-2 AS Roma
Adem Ljajic. (c) afp
Bola.net - Parma dipaksa menelan kekalahan 1-2 dari tamunya, AS Roma, di laga giornata 4 Serie A di Ennio Tardini, Kamis (25/09).

Roma cukup kesusahan menerobos pertahanan Parma. Namun, mereka bisa mencetak gol dulu melalui sepakan keras Adem Ljajic di babak pertama. Paolo De Ceglie sempat menyamakan kedudukan bagi sang tuan rumah sebelum I Lupi akhirnya mencetak gol kemenangan melalui free-kick Miralem Pjanic di penghujung laga.


Susunan Pemain:

Parma (4-3-3): Mirante; Mendes, Lucarelli, Felipe, Gobbi; Acquah, Lodi, Mauri (Galloppa), Palladino (Belfodil), Cassano, Ceglie (Costa).

AS Roma (4-3-3): Sanctis; Torosidis (Maicon), Manolas, Yanga-Mbiwa, Holebas; Nainggolan, Keita, Pjanic; Ljajic (Florenzi), Totti (Destro), Gervinho.

Statistik Pertandingan Parma - AS Roma:

Penguasaan bola: 36% - 64%

Shots (on goal): 6 (4) - 13 (4)

Corner: 6 - 9

Pelanggaran: 15 - 12

Offside: 2 - 0

Kartu kuning: 2 - 3

Kartu merah: 0 - 0. [initial]

 (espn/dim)