Highlights Serie A: Inter Milan 2-2 Torino

Highlights Serie A: Inter Milan 2-2 Torino
Ivan Perisic. (c) AFP

- Pertandingan giornata 2 Serie A 2018-19 mempertemukan Inter Milan melawan Torino. Pertandingan ini dilangsungkan di Stadio Giuseppe Meazza pada hari Senin .

Pertandingan berjalan cukup menarik dan terbuka. Inter bisa unggul cepat melalui tembakan keras Ivan Perisic pada menit keenam. Tuan rumah bahkan mampu menggandakan keunggulan mereka melalui sundulan Stefan De Vrij pada menit ke-32.

Namun Torino bangkit pada babak kedua. mendapatkan umpan sempurna dari Iago Falque, Andrea Belotti mampu memanfaatkan kesalahan positioning Handanovic untuk mencetak gol. Soualiho Meite mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-68 lewat tembakan dari dalam kotak penalti.

Berikut adalah video highlights pertandingan tersebut:

Susunan pemain Inter Milan: Handanovic; Vrsaljko, Skriniar, De Vrij; D’Ambrosio, Vecino, Brozovic, Asamoah; Politano, Icardi, Perisic.

Susunan pemain Torino: Sirigu; Izzo, N’Koulou, Moretti; De Silvestri, Soriano, Rincon, Meite, Ansaldi; Iago Falque, Belotti.