Highlights Serie A: Bologna 1-2 AC Milan

Highlights Serie A: Bologna 1-2 AC Milan
Hakan Calhanoglu merayakan gol ke gawang Bologna (c) ACM

Bola.net - - AC Milan sukses mengakhiri tren negatif enam laga tak pernah menang dengan mengandaskan Bologna 2-1 dalam lanjutan Serie A giornata 35 yang digelar di Renato dall'Ara, Minggu (29/4).

Dua gol kemenangan Rossoneri semuanya terjadi di babak pertama, masing-masing lewat Hakan Calhanoglu dan Giacomo Bonaventura. Bologna sempat memperkecil skor di babak kedua berkat gol Sebastien De Maio.

Berikut highlights laga ini selengkapnya.

Susunan Pemain

Bologna: Mirante; Mbaye, De Maio, Gonzalez (Romagnoli 58'), Masina (Keita 82'); Nagy (Avenatti 52'), Pulgar, Poli; Verdi, Palacio, Orsolini.

Milan: Donnarumma; Calabria, Bonucci, Zapata, Rodriguez; Kessie, Locatelli, Bonaventura (Montolivo 85'); Suso, Cutrone (Kalinic 85'), Calhanoglu (Borini 76').