Highlights Serie A: AC Milan 1-2 Empoli

Highlights Serie A: AC Milan 1-2 Empoli
Ac Milan Vs Empoli (c) AFP

Bola.net - - AC Milan dipaksa menelan kekalahan dengan skor 1-2 saat menjamu di giornata 33 Serie A di San Siro, Minggu .

Pertandingan berjalan dengan cukup seru dalam tempo cukup tinggi. Namun meski mendominasi pertandingan AC Milan main kurang efektif. Mereka bahkan tertinggal dua kali lebih dahulu melalui Levan Mchedlidze dan Mame Baba Thiam sebelum akhirnya hanya bisa dibalas oleh Gianluca Lapadula.

Kekalahan ini membuat Milan terpaku di posisi enam klasemen sementara Serie A dengan koleksi 58 poin dari 33 laga. Sementara itu Empoli berhasil menjauhkan diri dari zona degradasi dengan berdiri di posisi 17 dengan raihan 29 poin.

Susunan Pemain:

Milan (4-3-3): Donnarumma; Calabria, Zapata, Paletta, De Sciglio (Ocampos 71'); Pasalic, Sosa, Fernandez (Bacca 62'); Suso (Honda 88'), Lapadula, Deulofeu.

Empoli (4-3-1-2): Skorupski; Laurini (Zambelli 65'), Bellusci, Barba, Pasqual; Mauri (Tello 57'), Diousse, Croce; El Kaddouri; Mchedlidze (Maccarone 53'), Thiam.

Statistik Pertandingan:

Penguasaan bola: 63% - 37%

Shot (on goal): 29 (12) - 11 (8)

Pelanggaran: 15 - 17

Offside: 4 - 3

Kartu kuning: 3 - 4

Kartu merah: 0 - 0.

(fms/dim)