Highlights Premier League: Southampton 3 - 3 Bournemouth

Highlights Premier League: Southampton 3 - 3 Bournemouth
Shane Long merayakan gol yang dicetaknya bersama pemain Southampton (c) AP Photo

Bola.net - - Laga seru terjadi di St Marry Stadium pada pekan ke-36 Premier League, Sabtu (27/4) lalu. Sebanyak enam gol tercipta saat tuan rumah Southampton menjamu Bournemouth.

Soton unggul cepat pada menit ke-12 lewat Shane Long. Namun, Bournemouth mampu balik unggul setelah Dan Gosling dan Calum Wilson mencetak gol. Babak pertama berakhir dengan skor 1-2.

Pada babak kedua, James Ward-Porse dan Matt Targett membawa Soton kembali unggul. Namun, kedua Calum Wilson pada menit ke-86 membuat skor akhir laga menjadi 3-3.

Berikut adalah cuplikan pertandingan Soton melawan Bournemouth:

Soton kini berada di posisi ke-38 klasemen sementara Premier League dengan 36 poin. Posisi Shane Long dan kolega aman dari degradasi. Sementara, Bournemouth kini berada di posisi ke-14 dengan 42 poin.