Highlights Premier League: Burnley 1-3 Arsenal

Highlights Premier League: Burnley 1-3 Arsenal
Pierre-Emerick Aubameyang rayakan golnya ke gawang Burnley di laga penutup Premier League, Minggu (12/5). (c) AP Photo

Bola.net - - Pierre-Emerick Aubameyang kembali tampil tajam untuk Arsenal. Kali ini pada laga pekan ke-38 Premier League musim 2018/19, Minggu (12/5) malam WIB. Pemain asal Gabon mencetak dua gol dan membawa Arsenal menang dengan skor 1-3.

Satu gol Arsenal lainnya dicetak oleh pemain muda Eddie Nketiah. Sementara, gol Burnley dicetak oleh Ashley Barnes pada menit ke-65.

Berikut adalah cuplikan pertandingannya: