Highlights Piala Dunia Antarklub: Al Jazira 1-2 Real Madrid

Highlights Piala Dunia Antarklub: Al Jazira 1-2 Real Madrid
Gareth Bale dan Cristiano Ronaldo menjadi penentu kemenangan Real Madrid atas Al Jazira (c) AFP

Bola.net - - Real Madrid melaju ke partai puncak Piala Dunia Antarklub 2017 usai mengalahkan Al Jazira 2-1 dalam laga semifinal yang digelar di Zayed Sport City Stadium, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Kamis dini hari WIB.

Real sejatinya sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Romarinho di babak pertama. Los Blancos sukses membalikkan kedudukan di paruh kedua melalui gol Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale.

Berikut highlight laga ini selengkapnya.

Kemenangan ini membuat Madrid berhak melaju ke partai final dan bakal menghadapi Gremio yang lebih dulu memastikan satu tempat di partai puncak usai mengalahkan Pachuca 1-0.

Susunan Pemain

Al Jazira: Khaseif (Al Senani 51'); Fayez, Ayed, Jumaa, Rashid; Al Hosani (Al Ghilani 72'), Mohamad Al Attas, Boussoufa, Alhammadi (Al Otaibah 60'); Romarinho; Mabkout.

Real Madrid: Navas; Hakimi, Varane, Nacho, Marcelo; Modric, Casemiro, Kovacic (Vazquez 68'); Isco (Asensio 68'); Benzema (Bale 81'), Ronaldo.(sa/pra)