Highlights Olimpiade London 2012: Meksiko 3-1 Jepang

Highlights Olimpiade London 2012: Meksiko 3-1 Jepang
Dua ekspresi yang berbeda. © AFP
Bola.net - Hasil akhir sepak bola putra Olimpiade London 2012: Meksiko 3-1 Jepang

Pencetak gol: Meksiko: Marco Fabian 31', Oribe Peralta 65', Javier Cortes 90+3' | Jepang: Yuki Otsu 12'

Stadion: Wembley

Meksiko sukses menumbangkan Jepang 3-1 di babak semifinal Olimpiade London 2012. Ini adalah pertama kalinya Meksiko mencapai final Olimpiade.

Laga di Wembley Stadium itu, Rabu (08/8), berjalan cukup sengit dan berimbang. Jepang sempat memimpin lewat gol pemain depan Yuki Otsu di menit ke-12 sebelum akhirnya Meksiko bangkit dan berbalik menang dengan tiga gol balasan, masing-masing melalui Marco Fabian (31'), Oribe Peralta (65'), Javier Cortes (90+3').

Meksiko akan bertemu Brasil di partai puncak perebutan emas, sedangkan Korea Selatan siap tantang Jepang dalam perebutan medali perunggu, kedua laga tersebut bakal di gelar hari Sabtu (11/08), akhir pekan ini ini.  

Susunan Pemain:

Starting XI Meksiko: Corona (GK) (C), Jimenez, Salcido, Mier, Chavez, Fabian (gol 31', kuning 69'), Peralta (gol 65'), Dos Santos (Jimenez 46'), Aquino (Cortes 90' - gol 93'), Reyes, Enriquez.

Starting XI Jepang: Gonda (GK), Tokunaga, Ohgihara (Saito 83'), Sakai (kuning 58'), Yoshida (C), Otsu (gol 12'), Higashi (Sugimoto 71'), Nagai, Suzuki, Yamaguchi, Kiyotake (Usami 77').

  (dm/opw)