Highlights Manchester United 2-1 Liverpool: Saksikan 3 Gol dalam 90 Menit Duel Seru!

Bola.net - Manchester United menundukkan Liverpool dalam duel pekan ke-3 Premier League 2022/23, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB. Duel di Old Trafford kali ini berakhir dengan skor 2-1.

Pertandingan berjalan intens dengan tempo tinggi sejak awal. MU lebih unggul dan diuntungkan dengan dukungan langsung publik Old Trafford, Liverpool tertekan sejak menit pertama.

Serangan cepat dan agresif membawa MU unggul lebih dahulu lewat gol Jadon Sancho (16') dan Marcus Rashford (53'). Liverpool memperkecil kedudukan melalui gol balasan Mohamed Salah (81').

Tiga gol di pertandingan ini menunjukkan betapa serunya pertandingan selama 90 menit. Saksikan video cuplikannya ya, Bolaneters!

1 dari 1 halaman

Susunan pemain Man United vs Liverpool

MANCHESTER UNITED (4-2-3-1): David de Gea; Diogo Dalot (86' Aaron Wan-Bissaka), Raphael Varane, Lisandro Martinez, Tyrell Malacia; Christian Eriksen (86' Donny Van De Beek), Scott McTominay; Anthony Elanga (46' Anthony Martial), Bruno Fernandes, Jadon Sancho (71' Fred); Marcus Rashford (86' Cristiano Ronaldo)

Pelatih: Erik ten Hag

LIVERPOOL (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andrew Robertson (85' Kostas Tsimikas); James Milner (73' Fabio Carvalho), Jordan Henderson (59' Fabinho), Harvey Elliott; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Luis Diaz

Pelatih: Jurgen Klopp