Highlights Liga Champions: Valencia 3-4 Atalanta

Highlights Liga Champions: Valencia 3-4 Atalanta
Josip Ilicic memborong empat gol ke gawang Valencia (c) AP Photo

Bola.net - Atalanta sukses mengalahkan Valencia dengan skor ketat 4-3 dalam laga leg kedua 16 besar Liga Champions 2019-20 yang digelar di Mestalla, Rabu (11/3/2020) dini hari WIB.

Josip Ilicic menjadi bintang kemenangan Atalanta dengan memborong empat gol. Sementara itu, Kevin Gameiro mencetak dua gol untuk tuan rumah, sedangkan satu gol sisa dicetak oleh Ferran Torres.

Simak cuplikan gol-gol dari laga Valencia vs Atalanta selengkapnya di bawah ini:

Berkat hasil ini, Atalanta berhak lolos ke delapan besar dengan kemenangan agregat 8-4 usai di laga pertama mereka menang 4-1.

Prestasi ini tentu sangat membanggakan bagi Atalanta. Pasalnya, ini merupakan musim debut mereka di pentas Liga Champions.

Sumber: Vidio.com