Highlights Liga Champions: Schalke 0-5 Chelsea

Highlights Liga Champions: Schalke 0-5 Chelsea
Chelsea bantai Schalke. (c) AFP
Bola.net - Schalke menjamu Chelsea dalam matchday lima Grup G Liga Champions. Pertandingan ini digelar di Veltins-Arena pada Rabu (26/11).

Reuni Roberto Di Matteo dengan Chelsea berakhir mengenaskan. Di Matteo yang kini menangani Schalke harus rela melihat anak buahnya dibantai lima gol tanpa balas di kandang sendiri. Lima gol Chelsea dicetak oleh Terry, Willian, gol bunuh diri Kirchhoff, Drogba dan Ramires.

Berikut adalah video highlights pertandingan tersebut.



Susunan pemain Schalke: Fahrmann; Uchida, Howedes, Felipe Santana, Aogo; Neustadter, Kirchhoff (Clemens, 46'); Hoger, Boateng (Meyer, 63'), Choupo-Moting; Huntelaar.

Susunan pemain Chelsea: Courtois; Ivanovic, Cahill, Terry, Azpilicueta; Fabregas (Schurrle, 78'), Matic; Willian, Oscar (Ramires, 75'), Hazard; Diego Costa (Drogba, 66'). (dm/hsw)