Highlights Liga Champions: Arsenal 3-0 Dinamo Zagreb

Highlights Liga Champions: Arsenal 3-0 Dinamo Zagreb
Alexis Sanchez (c) AFP
- Arsenal menghempaskan Dinamo Zagreb dalam lanjutan penyisihan Grup F Liga Champions, Rabu (25/11), dengan skor 3-0. Kemenangan ini membuat harapan The Gunners untuk melaju ke babak selanjutnya terbuka lebar.


Menyadari laga ini sangat menentukan, pasukan Arsene Wenger bermain menyerang sejak menit awal. Mesut Ozil membuka keunggulan Arsenal pada menit 29. Pada menit 33, Alexis Sanchez menggandakan keunggulan.


Di babak kedua, Arsenal tak mengendurkan serangan. Sehingga, di sisa 21 menit terakhir, Sanchez kembali mencetak gol indah.


Lihat di sini cuplikan gol yang terjadi pada laga Arsenal vs Dinamo Zagreb:




Tambahan tiga poin membuat Arsenal berada di peringkat tiga klasemen. Lolos atau tidak, nasib Arsenal akan ditentukan di Yunani ketika menghadapi Olympiacos di putaran terakhir. [initial]

 (you/shd)