Highlights La Liga: Barcelona 8-2 Huesca

Highlights La Liga: Barcelona 8-2 Huesca
Lionel Messi merayakan gol ke gawang Huesca (c) AFP

- Barcelona sukses melanjutkan performa impresif mereka di awal musim ini setelah menghajar tim promosi, Huesca dengan skor 8-2 dalam laga La Liga 2018-19 jornada ketiga di Camp Nou, Minggu (2/9).

Lionel Messi dan Luis Suarez sama-sama menyumbang dua gol kemenangan Barca. Sementara empat gol lainnya masing-masing lahir dari bunuh diri Jorge Pulido, Ousmane Dembele, Ivan Rakitic dan Jordi Alba.

Huesca sendiri sempat tampil mengejutkan dengan unggul lebih dulu berkat gol cepat Juan Camilo Hernandez dan memperkecil ketinggalan di akhir babak pertama lewat gol Alex Gallar.

Berikut highlights laga ini selengkapnya.

Kemenangan ini membuat Barca kokoh di puncak klasemen dengan koleksi poin sempurna, sembilan. Catatan ini sama dengan raihan sang rival, Real Madrid, tapi Barca unggul selisih gol.

Susunan Pemain

Barcelona: Ter Stegen; Sergi Roberto, Pique, Umtiti (Lenglet 65'), Alba; Rakitic (Vidal 71'), Busquets (Arthur 76'), Coutinho; Messi, Suarez, Dembele.

Huesca: Werner; Miramon, Pulido, Etxeita, Luisinho; Gallar (Semedo 65'), Musto, Melero, Moi Gomez; Longo (Gurler 58'), Hernandez (Avila 72').