Highlights Coppa Italia: AC Milan 3-0 Reggina

Highlights Coppa Italia: AC Milan 3-0 Reggina
Pazzini mencetak gol ketiga Milan saat melawan Reggina. © AFP
Bola.net - AC Milan melewati hadangan Reggina di babak 16 besar Coppa Italia dengan kemenangan tiga gol tanpa balas. Lawan Rossoneri di perempat final adalah Juventus, rival yang menyingkirkan mereka di semifinal edisi sebelumnya.

Kemenangan Milan atas Reggina di San Siro, Jumat (14/12), ditentukan oleh gol-gol Mario Yepes, M'Baye Niang serta Giampaolo Pazzini pada menit 51, 79 dan 81.



Milan: Abbiati, Abate, Zapata, Yepes (Acerbi), Antonini; Flamini, Strasser (Muntari), Emanuelson, Bojan, Pazzini, Robinho (Niang).

Reggina: Facchin; Freddi, Ely, Bergamelli (Di Bari), D'Alessandro, Rizzo, Castiglia, Bombagi, Rizzato; Fischnaller (Hetemaj), Campagnacci (Barilla). (dm/gia)