Highlights BRI Liga 1: Persebaya Surabaya 1-0 PSIS Semarang

Bola.net - Persebaya Surabaya mengalahkan PSIS Semarang di laga pekan keenam BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (23/08/2022) sore WIB.

Pertandingan Persebaya dan PSIS berlangsung dengan seru. Kedua tim bermain terbuka dan saling serang.

Sejumlah peluang tercipta. Namun mayoritas tercipta dari permainan skuat Persebaya.

Bahkan dua kali sepakan dua pemain mereka mengenai tiang gawang. Persebaya akhirnya bisa mencetak gol melalui tendangan keras Marselino Ferdinan.

Susunan Pemain:

Persebaya Surabaya: Satria Tama; Koko Ari Araya, Leo Lelis, Rizky Ridho Ramadhani, Arief Catur Pamungkas; M Alwi Slamat, Muhammad Hidayat, Marselino Ferdinan; Sho Yamamoto, Ahmad Nufiandani, Silvio Junior

Pelatih: Aji Santoso

PSIS Semarang: Ray Redondo; Frediyan Wahyu, Alie Sesay, Alfeandra Dewangga, Frendi Saputra; Guntur Triaji, Delfin Rumbino, Oktafianus Fernando; Andreas Ado, Jonathan Cantillana, Taisei Marukawa

Pelatih: Sergio Alexandre