Highlights BRI Liga 1: Arema FC 2-1 PSIS Semarang

Bola.net - Arema FC menjamu PSIS Semarang pada pekan ke-2 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Kanjuruhan, Malang Sabtu 30 Juli 2022. Pada duel ini, Arema berhasil mengalahkan PSIS dengan skor 2-1.

Kedua tim saling adu serangan dan beberapa peluang pun tercipta. Akan tetapi mereka sama-sama kesulitan mencetak gol di babak pertama.

Pada babak kedua, Arema sempat tertinggal melalui gol Kaisei Marukawa. Namun, Arema mampu membalikkan keadaan berkat dua gol Ilham Udin Armaiyn dan Sergio Silva.

Hasil ini membuat Arema menempati urutan kedelapan dengan meraih tiga poin dari dua laga. Sementara itu PSIS berada di posisi 13 klasemen BRI Liga 1 2022/23 dengan raihan satu angka dari jumlah laga yang sama.

Susunan Pemain:

Arema FC: Adilson Maringa, Achmad Figo, Bagas Adi, Sergio Silva, Johan Alfarizi, Renshi Yamaghuci, Jayus Hariono, Gian Zola, Evan Dimas, Adam Alis, Abel Camara.

PSIS Semarang: Redondo, Frendy Saputra, ALie Sesay, Wahyu Prasetyo, Alfeandra Dewangga, Delvin Rumbino, Fredyan Wahyu, Wawan Febriyanto, Guntur Triaji, Jonathan Cantillina, Taisei Marukawa.