Highlight Aksi Lorenzo-Rossi di Uji Coba MotoGP Australia

Highlight Aksi Lorenzo-Rossi di Uji Coba MotoGP Australia
Valentino Rossi (c) Yamaha MotoGP
- Baru-baru ini Movistar Yamaha MotoGP merilis video highlight aksi Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi selama uji coba pramusim di Sirkuit Phillip Island, Australia pekan lalu. Video inipun menyajikan aksi-aksi menarik baik dalam time lapse maupun slow motion.


Dalam uji coba ini, Lorenzo dan Rossi masing-masing menempati posisi keempat dan keenam tercepat dalam daftar kombinasi catatan waktu, yang dipuncaki oleh pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales. Mereka pun akan kembali turun lintasan di uji coba Losail, Qatar pada 2-4 Maret mendatang. [initial]



 (ymgp/kny)