Hiburan Cheerleader Seksi Ala Bos Anyar Fulham

Hiburan Cheerleader Seksi Ala Bos Anyar Fulham
Shahid Khan bersama manajer Fulham, Martin Jol (c) DailyMail
Bola.net - Datangnya pemilik baru di klub Premier League, Fulham rupanya membuat penonton di kandang mereka, Craven Cottage bisa menikmati hiburan baru.

Shahid Khan, seorang miliarder Amerika Serikat keturunan Pakistan yang merupakan pemilik anyar The Cottagers setelah membelinya dari Mohamed Al Fayed mendatangkan cheerleader seksi untuk menghibur suporter di kandang klubnya.

Dalam laga melawan West Brom akhir pekan kemarin, cheerleader tersebut menyuguhkan aksi mereka di tengah lapangan saat jeda pertandingan.

Khan memang merupakan pemilih klub american football, Jacksonville Jaguars. Kebetulan klub tersebut memiliki cheerleader khusus yang bernama ROAR.

Para wanita-wanita cantik nan seksi itu memang sedang hadir di London untuk menghibur Craven Cottage sekaligus mempromosikan pertandingan american football eksibisi antara Jaguars melawan San Francisco 49ers yang dihelat di Wembley akhir Oktober mendatang.

Berikut foto-foto aksi ROAR di Craven Cottage selengkapnya. (dym/pra)
4 dari 4 halaman

ROAR di Craven Cottage

ROAR di Craven Cottage