Henderson Gabung Twitter, Carragher Beri Sambutan Kocak

Henderson Gabung Twitter, Carragher Beri Sambutan Kocak
Jamie Carragher (c) AFP
Bola.net - Jamie Carragher memberikan ucapan selamat datang yang cukup kocak pada Jordan Henderson yang baru saja memiliki akun Twitter.

Henderson sebelumnya memilih untuk berinteraksi dengan para fansnya melalui Instagram. Kini, ia pun mulai merambah masuk dunia Twitter. Dalam 'cuitan' pertamanya, ia menulis: 'Akhirnya bergabung di Twitter... Lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali!"

Cuitan itu tentu langsung direspon oleh banyak pihak, dan salah satunya dari Carragher. Mantan Wakil Kapten Liverpool itu langsung memberikan saran yang mengundang senyum dari siapapun yang membacanya.


"@JHenderson Selamat datang Jordan (di Twitter). Jangan beriklan atau salah mengeja apapun, jangan memberikan opini, mengumpat atau melakukan selfie & kau akan baik-baik saja," seru Carragher.

Pesan Carargher itu memang bernada penuh canda. Namun, bila ditelaah dengan lebih seksama, pria yang kini menjadi komentator di televisi Sky Sport itu sebenarnya ingin melindungi mantan rekannya tersebut dari dunia Twitter yang terkadang bisa menjadi sangat kejam pada seseorang. (twit/dim)