Hasil Buruk Moyes Buat Legenda United Membisu

Hasil Buruk Moyes Buat Legenda United Membisu
Moyes kembali beri hasil buruk pada MU. (c) AFP
Bola.net - Kekalahan atas Sunderland di Piala Liga semalam merupakan kegagalan ketiga Manchester United secara beruntun di tahun 2014. Setelah sebelumnya juga ditaklukkan Tottenham dan Swansea City, United resmi meraih nol kemenangan di tahun baru.

Tak heran jika kemudian hal tersebut membuat seorang legenda Manchester United, Sir Bobby Charlton, terdiam dan kehabisan kata-kata.

Dalam rekaman televisi terlihat ia hendak mengatakan sesuatu pada Sir Alex Ferguson di tribun, tak lama usai laga berakhir, namun ia hanya terdiam dan menggelengkan kepalanya.

Bagaimana dengan Bolanetters? Apakah kalian bisa merasakan hal yang dirasakan oleh Sir Bobby?

  (met/rer)