Gareth Bale Cadangan, Wales Dibantai Swedia 3-0

Gareth Bale Cadangan, Wales Dibantai Swedia 3-0
(c) AFP
- Timnas Wales harus membawa bekal yang tidak enak jelang bergulirnya Euro 2016. Pasalnya, mereka baru saja dibantai oleh timnas Swedia pada laga uji coba terakhirnya. Pada pertandingan di Friends Arena, Swedia menang dengan skor telak 3-0.


Swedia yang bertindak sebagai tuan rumah menurunkan tim terbaiknya. Zlatan Ibrahimovic yang pada laga ujicoba sebelumnya absen turun sejak menit pertama. Sementara itu, Wales justru masih menyimpan bintang utama mereka, Gareth Bale.


Pemain Real Madrid ini menjadi cadangan dan baru masuk pada menit ke-64 babak kedua. Selain Bale, Wales juga tidak menurunkan gelandang asal Liverpool, Jose Allen. Sementara itu, Aaron Ramsey tampil secara penuh dan menjadi pemimpin di lini tengah.


Tiga gol pemain Swedia lahir dari aksi Emil Forsberg pada menit ke-40. Gol ini terjadi berkat umpan Ibrahimovic. Pada babak kedua, giliran Mikael Lustig dan John Guidetti yang menambah gol masing-masing pada menit ke-57 dan 87.


Simak cuplikan pertandingannya dalam video berikut:


Sweden vs Wales 3-0 All Goals & Highlights HD... oleh footlive1

[initial]


  (dai/asa)