Galeri: Romanisti Masih Sangat Mencintai Totti

Galeri: Romanisti Masih Sangat Mencintai Totti
Romanisti dengan scarf bertuliskan 'Kami Totti' (c) AFP
- AS Roma menang telak menjamu Palermo di giornata 26 Serie A 2015/16, Senin (22/2). Roma turun di laga ini tanpa kapten Francesco Totti di skuat. Pemain paling senior di Roma itu dicoret oleh pelatih Luciano Spalletti beberapa jam sebelum laga.


Pangkal permasalahannya adalah kritikan Totti terhadap Spalletti dalam sebuah wawancara. Totti pun terpaksa hanya menonton dari tribun. Meski begitu, para Romanisti tetap sangat mencintainya. Itu terlihat dari dukungan buat Totti yang mereka tunjukkan di laga tersebut.


Berikut beberapa fotonya.



(Respek buat Totti)


(Saya bersama Totti)


(Satu-satunya kapten)


(Jangan sentuh Totti)





Totti sudah memberikan segalanya buat Roma sepanjang kariernya. Wajar jika para Romanisti sangat mencintainya, bahkan hingga sekarang.


Roma sendiri menang telak 5-0 atas lawannya. Edin Dzeko dan Mohamed Salah memborong masing-masing dua gol, sedangkan satu gol lainnya dicetak Seydou Keita. [initial]


 (bola/gia)