Florentino Perez Ejek Fans Barcelona

Florentino Perez Ejek Fans Barcelona
Florentino Perez (c) AFP
- Florentino Perez mengejek fans , usai Real Madrid memenangkan gelar juara Liga Champions mereka yang ke-11 di pekan lalu.


Tim asuhan Zinedine Zidane harus melalui babak adu penalti untuk bisa menang atas Atletico Madrid di Milan, di mana Cristiano Ronaldo mencetak penalti yang menentukan kemenangan tim.


Namun seorang fans Barcelona yang duduk dekat Perez di San Siro tidak bisa menahan diri untuk tidak menggoda sang presiden.


"Florentino, anda harus akui bahwa Barcelona adalah yang terbaik," tutur fans tersebut.


Namun presiden Madrid membalas: "Barca punya lima. Kami punya 11!"




Fans Barcelona kemudian menjawab: "Namun banyak di antaranya terjadi di era yang tidak bagus."


Perez lantas menutup perdebatan tersebut dengan memberikan sinyal angka 11 dengan jarinya dan mengatakan: "Untuk sekarang, kami punya 11." [initial]


 (yt/rer)