Episode 1 'Valentino Rossi: The Doctor - Series' Resmi Dirilis

Episode 1 'Valentino Rossi: The Doctor - Series' Resmi Dirilis
Episode 1 'Valentino Rossi: The Doctor - Series' (c) Monster Energy
- Sepekan lalu, Monster Energy secara resmi mengumumkan 'reality show' Valentino Rossi yang berjudul 'Valentino Rossi: The Doctor - Series'. Kini episode pertama yang bertajuk 'The Greatest of All Time' pun telah dirilis di channel YouTube resmi mereka pada hari Kamis (5/5).


'The Greatest of All Time' merupakan yang pertama dari lima episode yang diproduksi oleh Monster Energy. Episode ini bercerita soal awal karir The Doctor, hingga kecintaannya pada balap motor dan balap mobil. Monster juga menghadirkan mantan pebalap MotoGP, Colin Edwards yang merupakan mantan tandem Rossi.


Apa yang membuat Rossi menjadi sebuah ikon? Apa yang membuat orang-orang mengingat angka '46' ketika kata 'the greatest' terucap? Inilah episode yang akan menjawabnya. Episode kedua yang bertajuk 'Racing Mugello' akan dirilis pada akhir Mei mendatang. [initial]


 (me/kny)