Dukung Program Anti Kelaparan PBB, Ibra Tulis '850 Juta Nama' di Sepatunya

Dukung Program Anti Kelaparan PBB, Ibra Tulis '850 Juta Nama' di Sepatunya
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
Bola.net - Zlatan Ibrahimovic terus menunjukkan komitmennya untuk mendukung program PBB dalam menangani wabah kelaparan di seluruh dunia. Dukungan itu ia tunjukkan dengan memberikan tulisan '850 Juta Nama' di sepatu sepakbolanya.

Sepatu itu sendiri ia kenakan dalam laga Liga Champions leg pertama babak 16 besar antara PSG kontra Chelsea, Rabu (18/02). Laga itu berakhir imbang 1-1.


Aksi dukungan untuk program tersebut bukan pertama kalinya ini ia lakukan. Pekan lalu, ia mentato seluruh badannya dengan tulisan nama-nama 50 orang yang tengah menderita kelaparan di seluruh dunia. Tato itu ia pamerkan setelah ia mencetak gol saat PSG bersua dengan Caen.

Sebelum laga kontra Chelsea tersebut Pelatih PSG, Laurent Blanc, meminta Ibra untuk tak melakukan aksi pamer tato tersebut. Sebab, jika ia mencopot jerseynya, ia bisa dikenai hukuman kartu kuning. [initial]



 (insta/dim)