Dortmund Kalah, Reus Tolak Pelukan Lewandowski

Dortmund Kalah, Reus Tolak Pelukan Lewandowski
Reus dan Lewandowski. (c) vn
Bola.net - Marco Reus menunjukkan gelagat kurang senang ketika Robert Lewandowski memeluknya usai laga Der Klassiker, Minggu (02/11) kemarin.

Di laga tersebut, Bayern Munich berhasil menundukkan Borussia Dortmund dengan skor 2-1. Reus sempat membawa timnya unggul sebelum Die Roten membalas melalui Arjen Robben dan Lewandowski.

Usai laga tersebut, Reus tampak kecewa berat. Lewandowski pun berusaha untuk membesarkan hati pemain 25 tahun tersebut dengan cara memeluknya. Namun, ternyata Reus tak terlalu bersemangat dengan tindakan pemain Polandia tersebut.

Ia tak membalas pelukan Lewandowski dan hanya mengeluarkan ekspresi wajah yang menyatakan ia  kurang senang.

Simak saja ekspresinya dalam cuplikan video berikut ini:



[initial]

 (twit/dim)