Diserang Chant Messi, Sikap Pede Ronaldo Makin Menjadi

Diserang Chant Messi, Sikap Pede Ronaldo Makin Menjadi
Cristiano Ronaldo (c) AFP
Bola.net - Berbagai cara dilakukan pendukung sebuah tim untuk menjatuhkan mental pemain tim lawannya. Hal itu pula yang dilakukan pendukung Albania kala negaranya menjamu Portugal dalam lanjutan Kualifikasi Euro 2016 awal pekan kemarin.

Saat tim Seleccao sedang melakukan pemanasan, para suporter Albania meneriakkan nama Lionel Messi. Teriakan ini tentu secara khusus ditujukan untuk sang rival beratnya, Cristiano Ronaldo.

Rupanya, alih-alih berharap mental Ronaldo bakal down karena chant tersebut, pendukung Albania justru dibuat semakin kesal karena sikap Ronaldo justru semakin menjadi dengan melakukan gestur mendekatkan tangan ke telinga pertanda ingin mendengar teriakan itu lebih keras lagi.

Berikut video selengkapnya.



Well, setidaknya harapan pendukung Albania agar Ronaldo tak onfire di laga itu terbukti. CR7 gagal mencatatkan namanya di papan skor meski pada akhirnya Portugal menang 1-0 lewat gol Miguel Veloso di masa injury.

Bagaimana menurut Bolaneters? [initial]

 (yt/pra)