Dipermalukan Nutmeg Navas, James Pasang Muka Masam

Dipermalukan Nutmeg Navas, James Pasang Muka Masam
James Rodriguez (kanan) (c) RMCF
- Sesi rondo alias kucing-kucingan yang dilakukan Real Madrid lagi-lagi memunculkan momen menarik. Kali ini giliran gelandang James Rodriguez yang menjadi pelaku utamanya.


Dalam sebuah kesempatan, James harus menuai malu usai diperdaya Keylor Navas dengan jurus nutmeg alias melewatkan bola di antara kedua kaki.


James pun langsung menjadi sasaran bully pemain lain, terutama Raphael Varane. Merasa malu berat, pemain asal Kolombia itupun langsung memasang muka masam.


Berikut video selengkapnya.




Momen ini seakan menjadi gambaran nasib James di musim ini. Usai bermain cukup cemerlang di musim lalu, pemain 24 tahun itu mengalami penurunan performa drastis di musim ini.


Bagaimana menurut Bolaneters? [initial]


 (yt/pra)