Dikerjai Istri Sendiri, Fans Turki Sampai Hancurkan TV dan Laptop!

Dikerjai Istri Sendiri, Fans Turki Sampai Hancurkan TV dan Laptop!
(c) VC
- Apa jadinya jika kita mendapat gangguan paling menjengkelkan ketika sedang asyik menonton pertandingan sepakbola, yakni televisi tiba-tiba mati? Well, coba tanyakan saja bagaimana rasanya pada fans Turki satu ini.


Saat tengah seru-serunya menyaksikan laga Grup D Euro 2016 antara kontra akhir pekan kemarin, pria satu ini dibuat 'gila' karena televisi yang kerap hidup mati sendiri. Pria ini bahkan sampai menghancurkan televisi dan laptop miliki sendiri!


Rupanya, istri pria ini sendiri yang menjadi aktornya. Wanita cantik ini rupanya menggunakan aplikasi dari ponsel untuk mematikan dan menghidupkan televisi dari jarak jauh.


Berikut video selengkapnya.




Ada selentingan yang menyebut kejadian ini hanyalah akting semata. Video ini kabarnya merupakan bagian dari kampanye viral dari sebuah situs judi.


Bagaimana menurut Bolaneters? [initial]


 (yt/pra)